- Penyebabnya:
Jerawat akan muncul karna adanya perubahan hormon dan penumpukan lemak di jaringan kulit yang menjadi pemicu munculnya jerawat. Tumpukan sel kulit mati dan peroduksi minyak yang belebihan akan membuat pori-pori kulit tersumbat. Akibatnya, kulit akan meradang sehinga bengkak dan memerah, Serta terkadang timbul benjolan yang berisi nanah di dalamnya. Biasanya muncul pada wajah, Dada, punggung dan lengan. Hati-hati, jerawat dapat menyebabkan luka yang sulit hilang, baik itu luka secara fisik maupun emosi.
- Cara mengatasinya:
Beberapa hal yang harus diperhatikan para orang tua bila jerawat/acne sudah menghampiri putra-putrinya:
- Biasakan anak mencuci muka (cukup dengan sabun pembersih muka untuk kulit anak-anak). Cuci muka adalah hal yang sangat penting untuk menjaga kebersihan muka. Mencuci muka akan membantu membersihkan kelebihan minyak dan sel kulit mati yang akan menyumbat pori-pori kulit.
- Usahakan rambut tidak menutupi bagian wajah, kebiasaan memiliki pono pada anak-anak harus disiasati agar jerawat tidak tambah banak.
- Jangan biasakan memencet jerawat karna beresiko meninggalkan bekas (jaringan parut).
- makan gizi seimbang untuk menjaga kesehatan kulit.