Cara Mengatasi Dan Mencegah Penyakit Bronkitis

Bronkitis adalah salah satu bagian dari penyakit saluran pernapasan yang sering terjadi pada anak-anak. Penyakit ini sangat berbahaya apalgi yang sering terjangkit penyakit ini adalah anak-anak yang masih sangat lemah kondisi badannya. Di bawah saya akan jelaskan cara mengatasi penyakit bronkitis semoga bermanfaat buat semuanya.


Penyakit bronkitis




Penyebabnya:
Terserang oleh virus, contonya virus Influenza, Adenovirus, virus para-influenza, Rhinovirus, dan lain-lain.
Beberapa hal yang dapat memengaruhi seorang anak terkena bronkitis adalah:
  • Rentanya anak terhadap alergi.
  • Perubahan cuaca.
  • Banyaknya polusi udara.
  • dan adanya infeksi saluran pernapasan yang sering berulang.
Jika terdapat faktor tersebut diatas, Maka anak akan mudah terkena penyakit bronkitis.
Gejalanya:
  • Batuk yang awalnya kering setelah beberapa hari kemudian menjadi berdahak. Namun sering kali terjadi berulang. 
  • Sering kali juga disertai demam. Namun demam tidak selalau terjadi pada serangan bronkitis.
  • Sesak dan terkadang merasakan sakit pada bagian dadanya.
  • Saat anak bernapas sesekali terdengar adanya bunyi.
Cara mengatasinya:
Penyakit ini bisa terjadi berulang-ulang. Perlu kesbaran untuk mengobatinya. Jika terdapat gejala diatas maka segeralah membawa anak ke dokter. Jelaskan dengan baik apa yang terjadi kepada dokter.
  • Sebelum dibawa ke dokter, sementara orang tua bisa memberikan obat penurun panas bila memang terjadi demam. 
  • Berikan banyak minum dan buah-buahan segar.
  • Jangan memeberi antibiotik sembarangan. Karena penyebabnya adalah virus, maka dokterlah yang menentukan apakah perlu pemberian antibiotik bila ternyata ditemukan infeksi lainnya.
Inila Cara Mengatasi Dan Mencegah Penyakit Bronkitis. Semoga bermanfaat bagi anda semua. Baca juga artikel kesehatan tentang Penyakit Lupus.